06
February 2023
Bolehkah Keramas Setiap Hari Agar Rambut Bayi Hitam dan Lebat?
Hingga saat ini masih banyak Moms yang beranggapan bahwa agar rambut bayi hitam dan lebat harus keramas setiap hari. Apakah Moms salah satunya? Jika iya, simak penjelasannya berikut ini yuk, Moms!
Bolehkah mengeramasi rambut bayi setiap hari agar hitam dan lebat?
Jawabannya adalah: tidak! Berbeda dengan rambut orang dewasa, rambut bayi menghasilkan sangat sedikit minyak sehingga tidak perlu dibersihkan setiap hari. Melansir dari Momlovebest.com, bayi yang baru lahir tidak perlu mandi setiap hari. Kita hanya perlu mencuci rambutnya satu atau dua kali dalam seminggu. Bahkan, jika Si Buah Hati tidak memiliki banyak rambut setelah lahir, mencuci kulit kepala dengan lembut juga sangat penting dilakukan untuk menghilangkan minyak berlebih.
Cara keramas agar rambut bayi hitam dan lebat juga harus disesuaikan dengan jenis rambutnya. Simak penjelasannya berikut ini ya, Moms.
1. Rambut tipis
Jika Buah Hati memiliki rambut yang tipis atau bahkan tidak memiliki rambut (botak), Moms bisa mengeramasinya satu kali seminggu. Tak perlu khawatir, sebab pertumbuhan rambut bayi akan berjalan sesuai dengan pertambahan usianya kelak kok, Moms.
2. Rambut tebal
Lakukan keramas satu sampai dua kali seminggu menggunakan shampo yang dapat menjaga kelembapan rambutnya dengan baik.
3. Rambut keriting
Mengingat bahwa jenis rambut ini rawan mengalami masalah rambut kusut, pastikan untuk menggunakan shampo yang dapat memberikan kelembapan lebih ya, Moms. Lakukan satu sampai dua kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang optimal.
Tips agar rambut bayi hitam dan lebat
Meski tidak banyak yang dapat kita lakukan secara langsung untuk membuat helai-helai rambut Si Buah Hati tumbuh, berikut ini beberapa perawatan rambut terbaik untuk membuat rambut tumbuh sehat dan kuat.
- Mulailah mencuci rambut Buah Hati segera setelah lahir, tetapi hanya sekali atau dua kali seminggu dan keringkan menggunakan handuk lembut, sikat lembut, atau pengering rambut dengan pengaturan dingin.
- Lakukan tummy time dan gendong Buah Hati dengan posisi tegak saat bermain atau membaca buku jika Ia belum bisa duduk sendiri. Hal ini dapat mencegahnya dari kebotakan di bagian kepala belakang.
- Hindari menyisir rambut Buah Hati secara berlebihan untuk menghindari kerusakan dan kerontokan. Sebaliknya, gunakan sisir dengan bulu halus untuk menata rambutnya.
- Hindari menguncir rambut dengan kencang.
- Penuhi kebutuhan nutrisinya dengan baik, sebab makanan dan camilan yang sehat akan memperkuat dan mendukung rambut agar tumbuh lebih lebat, sehat, dan cepat. Setelah ia mulai makan makanan padat, berilah berbagai makanan sehat yang kaya nutrisi seperti protein, kalsium, biji-bijian dan karbohidrat kompleks, lemak sehat, zat besi, omega-3, dan vitamin A, B, C dan E.
- Membersihkan rambut bayi menggunakan sampo yang lembut, melembapkan, dan aman untuk bayi sebanyak dua kali seminggu dan mengeringkannya menggunakan handuk lembut, sikat lembut, atau pengering rambut dengan pengaturan dingin.
- Memijat kulit kepala Si Buah Hati dengan Pure Baby Bye-Bye Tangles Hair Lotion yang diperkaya dengan Ekstrak Kolostrum dari sapi, Kemiri dan Lidah Buaya sebagai sumber nutrisi untuk membantu pertumbuhan rambut dan membuat rambut terlihat lebih tebal, hitam dan halus. Pure Baby Bye-Bye Tangles Hair diformulasikan mild fragrance, no added colorant, no added paraben, pH balanced, non-allergy formula dan dermatologically tested.
Yuk, lengkapi persediaan Pure Baby Bye-Bye Tangles Hair Lotion di rumah dengan cara membelinya di Watson atau Tempo Store di e-commerce kesayangan!
Baca Juga: Mengapa Sabun untuk Bayi Baru Lahir Harus Teruji pH Balanced?