DEVELOPMENT AND GROWTH

Cara Menstimulasi Perkembangan Bayi Saat Mandi

Menstimulasi perkembangan bayi tidak harus dengan membelikan banyak edutoys yang harganya mahal. Moms justru bisa mempraktikkan cara menstimulasi perkembangan bayi saat mandi. Buat kegiatan mandi si Buah Hati jadi lebih seru dan bermanfaat dengan tips berikut ini!

Pilih mainan terbaik
Sediakan mainan sederhana, misalnya gelas plastik dalam berbagai ukuran mendorong menuang, mengisi, dan membuang. Selain itu Moms juga bisa menyediakan mainan berbahan plastik atau karet berbentuk makhluk laut yang bisa mengambang di air sehingga memungkinkan si Buah Hati melakukan permainan imajiner, latihan bahasa, dan keterampilan berhitung.

Membuat gelembung
Ajak si Buah Hati meniup gelembung dari busa sabun atau shampoo. Dijamin bikin si Buah Hati terpukau dan gembira melihatnya! Moms juga bisa membuat janggut dari busa sabun dan lihat reaksinya.

Membaca dalam air
Saat ini banyak buku anak berbahan plastik atau kain anti air. Bawa buku tersebut ke bak mandi dan bacakan cerita untuk si Buah Hati. Suasana membaca yang berbeda dari biasanya akan menciptakan suasana seru.

Perkenalkan tekstur
Waktu mandi adalah kesempatan bagus untuk menggelitik indra si Buah Hati dengan tekstur baru, seperti sabun mandi, spons mandi, waslap basah, handuk kering, dan krim cukur.

Percikan air
Hal terbaik saat mandi adalah memukulkan tangan dan menendang kaki di dalam air, biarkan bayi bereksplorasi dan bersenang-senang. Tugas Moms adalah menjaganya agar tetap aman selama bermain air.

Ternyata kegiatan mandi bisa lebih menyenangkan bukan? Cara menstimulasi perkembangan bayi saat mandi juga tidak sulit dipraktikkan. Untuk memandikan si Buah Hati dengan lebih optimal, gunakan juga produk mandi yang terbaik. Pure Baby Happy Time Head to Toe Wash diformulasikan khusus dengan bahan alami pilihan untuk membersihkan rambut dan kulit dengan lembut. Diperkaya dengan Ekstrak Kolostrum dari sapi dan Minyak Almond sebagai sumber nutrisi untuk melindungi kulit bayi dari kekeringan, merawat rambut tetap halus dan mudah diatur. Formulanya sudah teruji secara dermatologis tidak menyebabkan iritasi dan alergi, memiliki pH seimbang, dan aman untuk kulit bayi yang teramat halus.

Monday, 21 February 2022

SUBSCRIBE TO PURE BABY NEWSLETTER SUBSCRIBE